SOSIALISASI KANKER PADA WANITA



Kanker merupakan penyakit yang sukar dan kompleks. Angka kematian dan kesakitan kanker cukup besar dengan penuh penderitaan. Dan pengobataannya tidak mudah, butuh biaya banyak, tidak jaminan pulih setelah pengobatan, dan mempengaruhi masa depan bangsa. Dalm hal ini kami membahas tentang kanker leher rahim dan kanker payudara.
Kanker leher rahim (serviks)

Kanker leher rahim menempati urutan ketiga di dunia dan menempati urutan pertama di Indonesia. Penyebab dari kanker ini adalah terinfeksi virus HPV (Human Pamilloma Virus). Adapun pencegahannya dengan menghindari paparan dengan virus HPV, Imunisasi HPV, dan mengobati kelainan pankreas sebelum akhirnya berkembang dan memburuk menjadi kanker. Cara mendeteksi adanya kanker leher rahim yaitu dengan standart pap test, VIA (Visual Inspection with Acetid Acid) , dan see and treat program.
Kanker payudara
Merupakan kanker yang berasal dari kelenjar, saluran dan jaringan penunjangnya, tidak termasuk kulit payudara. Merupakan salah satu kanker terbanyak setelah kanker leher rahim. Adapun gejala kanker ini adalah adanya benjolan atau pengerasan pada payudara/ketiak, perubahan bentuk dan ukuran (asimetris) payudara keluar cairan abnormal pada puting payudara, kulit payudara seperti kulit jeruk, cekung, borok hangat, bengkak dan kemerahan. Adapun pencegahannya dengan cara memeriksa payudara kita sendiri dengan cara :
Amati payudara anda di depan cermin, tanpa berpakaian mulai dari pusar ke atas lengan di sisi badan, kemudian lengan di angkat ke atas kepala.
Kedua payudara diperiksa secara bergantian. Pemeriksaan payudara kanan dibelakang kepala dan gunakan tangan kiri untuk memeriksa payudara sebelah kanan begitu pula sebaliknya untuk payudara sebelah kiri.
Puting susu diperiksa dengan cara memijat puting dengan ibu jari dan telunjuk dari tangan yang berlawanan dengan payudara yang diperiksa. Lakukan dengan kedua puting payudara bila keluar cairan amati apakah yang keluar ASI, nanah, darah, atau cairan kekuningan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar